Sambutan Kepala BPSDM Universitas 'Aisyiyah (Unisa) Yogyakarta

Muhammad Salisul Khakim, S.IP, M.Sc

Dalam rangka mewujudkan universitas berwawasan kesehatan pilihan dan unggul berbasis nilai-nilai islam berkemajuan perlu dilakukan penguatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM). Biro Pengembangan Sumber Daya Manusia merupakan salah satu unit kerja yang turut berperan penting untuk mewujudkan tujuan tersebut. Penyelenggaraan dan pelaksanaan program kerja Biro Pengembangan Sumber Daya Manusia harus diarahkan pada upaya pengembangan sumber daya manusia yang berakhlak mulia, berilmu pengetahuan tinggi, professional berjiwa entrepreneur sehingga mampu menghadapi tantangan zaman.

Biro Pengembangan Sumber Daya Manusia memiliki 4 (empat) tujuan penting dalam penyelenggaraan program kerjanya antara lain:

  • Terpenuhi kebutuhan dosen dan tenaga kependidikan untuk memenuhi penyelenggaraan catur dharma PT;
  • Terwujudnya sumberdaya manusia dosen, tenaga kependidikan dan tenaga penunjang berakhlak mulia, berilmu-pengetahuan, menguasai teknologi, profesional, dan berjiwa entrepreneur yang menjadi kekuatan penggerak dalam menghadapi tuntutan zaman;
  • Terwujudnya kelola pengembangan SDM yang baik, amanah dan berkelanjutan;
  • Terwujudnya jejaring dengan institusi di dalam dan luar negeri dalam hal pengembangan SDM.

Fungsi BPSDM merupakan unit terdepan yang mempunyai misi menyelenggarakan pengelolaan pengembangan sumber daya manusia berwawasan kesehatan dan berdasarkan nilai-nilai Islam Berkemajuan untuk mencerdaskan kehidupan bangsa. Mengingat pentingnya peran BPSDM, maka BPSDM dituntut untuk bekerja secara optimal sesuai dengan tugas dan program-program yang sudah ditentukan.

Dengan adanya laporan tengah tahunan BPSDM ini diharapkan dapat dijadikan sebagai salah satu sarana untuk menggambarkan situasi dan kondisi SDM di lingkungan Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta dan hasil pencapaian program kerjanya serta sebagai bahan koreksi untuk melihat sejauhmana pelaksanaan dan pengelolaan dari masing-masing program yang telah dijalankan selama setengah tahun, sehingga dapat membantu dalam melakukan perencanaan, pelaksanaan serta evaluasi guna mencapai hasil yang lebih optimal dalam pelaksanaan program-program BPSDM Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta di masa mendatang.